Quantcast
Channel: BINUS UNIVERSITY
Viewing all 1704 articles
Browse latest View live

BINUS UNIVERSITY Satu-Satunya Perguruan Tinggi Swasta Terbaik 2015

$
0
0

Menciptakan lulusan sebanyak mungkin bukanlah hal yang sulit bagi BINUS UNIVERSITY. Namun, menghasilkan lulusan yang berkualitas dan siap untuk bersaing pada dunia global, membutuhkan kerja keras dan kedisiplinan dalam mendidik serta mengajarkan budaya dan pergaulan masyarakat global.

Pada Selasa (1/12) lalu, BINUS UNIVERSITY menyelenggarakan Wisuda ke-53 di Jakarta Convention Center. Pada kesempatan tersebut, BINUS UNIVERSITY mewisuda 3.148 lulusan untuk jenjang D3, S1, S2 hingga S3. Berdasarkan hasil survey yang dilakukan oleh BINUS CAREER, tercatat 82% dari total lulusan tersebut sudah bekerja sebelum mereka diwisuda, 31% dari mereka bekerja di perusahaan global dan 14% menjadi entrepreneur.

Dengan bertambahnya lulusan pada wisuda ke–53 kali ini, maka bertambah pula komunitas lulusan BINUS UNIVERSITY menjadi 90.042 alumni yang tersebar di seluruh dunia.

Upaya BINUS UNIVERSITY untuk mencapai 2 dari 3 lulusannya dapat bekerja di perusahaan global atau menjadi entrepreneur merupakan hasil kerja keras dari seluruh karyawan, dosen, mahasiswa, orang tua, industri dan masyarakat sekitar.

Semua kerja keras ini menghantarkan BINUS UNIVERSITYmendapatkan penghargaan sebagai satu-satunya Perguruan Tinggi Swasta (PTS) Terbaik 2015 oleh Koordinator Perguruan Tinggi Swasta (KOPERTIS) Wilayah III DKI Jakarta pada Rabu (2/12) kemarin.

Penghargaan bergengsi ini diberikan oleh  Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia, Muhammad Nasir kepada Rektor BINUS UNIVERSITY, Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, MM pada saat Rapat Kerja Kopertis Wilayah III di Hotel Bidakara,Jakarta.

Seluruh kategori penghargaan berhasil diraih oleh BINUS UNIVERSITY, yaitu : Pengembangan Kerja Sama, Pembinaan Kemahasiswaan, Tata Kelola, Pengembangan Dosen, Riset dan Pemanfaatan, Bidang Teknik dan Bidang Komputer.

Selain 7 kategori tersebut, BINUS UNIVERSITY juga mendapatkan 2 penghargaan individu, yaitu : Widodo Budiharto, S.Si., M.Kom., (Dosen, School of Computer Science) sebagai Dosen Berprestasi Peringkat Kedua dan Inca Maya Sari (Mahasiswa, Program Studi Information System) sebagai Mahasiswa Berprestasi Peringkat Pertama Nasional 2015.

Segudang prestasi yang telah diraih BINUS UNIVERSITY hingga penghujung tahun 2015 semakin membuktikan bahwa BINUS UNIVERSITY siap mencapai Visi BINUS 20/20 “A World-class University”.

Penghargaan ini memiliki arti penting dalam proses perjalanan BINUS menuju visi tersebut dimana keberhasilan ini tentu akan menjadi motivasi tambahan bagi para mahasiswa, dosen dan staf di BINUS UNIVERSITY untuk memberikan usaha terbaiknya.

“Raihan ini merupakan hasil kerja keras dari rekan-rekan dosen, staf dan mahasiswa di lingkungan kampus BINUS UNIVERSITY yang telah mewujudkan keberhasilan ini menjadi nyata. Kami juga berterima kasih atas dukungan masyarakat selama ini hingga BINUS dipercaya menjadi perguruan tinggi swasta terbaik saat ini,” ungkap Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo,MM (Rektor, BINUS UNIVERSITY).

BINUS UNIVERSITY bersyukur dapat menutup tahun 2015 dengan prestasi yang membanggakan. Hal ini menjadi salah satu modal untuk pengembangan BINUS UNIVERSITY ke berbagai daerah di tahun yang akan datang.


Rici, Mahasiswa Program Studi Teknik Industri BINUS UNIVERSITY Raih IPK Sempurna!

$
0
0

_MG_2538

BINUS UNIVERSITY khususnya program Studi Teknik Industri patut bangga dengan prestasi gemilang yang dicapai oleh salah satu mahasiswanya yang bernama Rici. Dirinya berhasil meraih IPK sempurna, 4.00! Hal tersebut terungkap pada acara Wisuda ke-53 BINUS di Jakarta Convention Center, Selasa (1/12). Pria kelahiran 11 Oktober 1992 ini mengaku sangat menyukai matematika, dan hal tersebutlah yang menjadi salah satu alasannya mengapa ia mengambil program studi teknik industri. “Saya juga melihat bahwa industri saat ini sedang berkembang di Indonesia,”ujarnya.

Rici tidak hanya meraih predikat Summa Cum Laude, namun ia juga merupakan salah satu wisudawan terbaik di Wisuda ke-53 ini. Ia berhasil mendapatkan cincin emas, penghargaan, dan Binus Award of Excellence. “Saya sangat bangga dan dapat mengesankan kedua orang tua saya,” ucap Rici. Ia mengaku tidak ada tips maupun trick agar bisa mendapatkan IPK yang sempurna.

“Tidak ada tips maupun trick, saya belajar seperti layaknya mahasiswa lainnya. Namun menurut saya jika kita ingin berhasil maka kita harus menetapkan tujuan kita terlebih dahulu, dengan menemukan tujuan kita apa maka kita pun akan semangat untuk menjalankannya dan kita dapat memberikan kesan yang baik kepada kedua orang tua,” jelasnya.

Berbicara mengenai karir, Rici berencana untuk membuka usaha sendiri atau menjadi seorang entrepreneur, yang tidak lain juga untuk membantu usaha keluarganya di bidang industri. Hal tersebut juga merupakan salah satu harapannya ke depan yang ingin ia wujudkan. “Bagi BINUSIAN yang belum lulus, keep fighting dan lakukan yang terbaik,” ucapnya. (MEL)

Lulus dengan IPK 3,93, Kenwin Wangsaputri Raih Predikat Summa Cum Laude

$
0
0

_MG_2501

Wisuda tidak hanya menjadi momen penting bagi mahasiswa/mahasiswi BINUS UNIVERSITY, namun juga menjadi sebuah kebanggaan tersendiri karena telah lulus dan menyandang gelar sarjana S1, S2, maupun S3. Terdapat sebanyak 3.148 wisudawan – wisudawati dengan beraneka ragam prestasi gemilang  berhasil menyandang gelar mereka di acara Wisuda ke-53 yang berlokasi di Jakarta Convention Center, pada Selasa (1/12).

Prestasi gemilang dan patut untuk dibanggakan salah satunya jatuh kepada mahasiswi lulusan program studi Marketing Communication yang akrab dipanggil Kenwin Wangsaputri. Menurut Kenwin ilmu komunikasi tidak ada batasannya. “Ilmu komunikasi bisa membawa kita kemana saja, dan karena saya suka dengan dunia pertelevisian, maka saya mengambil peminatan yang lebih khusus yaitu broadcasting,” jelas Kenwin.

“Saya juga merasa sangat senang dan bangga sekali dan tidak menyangka bisa meraih predikat Summa Cum Laude,” tambahnya. Wanita kelahiran 23 Januari 1993 ini mengaku bahwa tidak ada kiat khusus untuk meraih prestasi tersebut, namun ia mengaku bahwa dirinya adalah seseorang yang detail. Selama berkuliah, Kenwin juga ikut berpartisipasi dalam salah satu UKM di BINUS UNIVERSITY yaitu ST Manis. Ia memilih bergabung dengan ST Manis karena ingin mengasah bakatnya di dunia akting dan membuka peluang yang besar baginya untuk berkomunikasi dan berhadapan dengan banyak orang.

Saat ini, Kenwin telah bekerja di The Njonja Gourmet Catering sebagai Supervisor Floor sejak September 2015 ini. “Pekerjaan saya cenderung lebih ke operasional catering. Jadi catering ini menangani event-event yang mencakup acara wedding, gathering, birthday, dan lainnya,” ujarnya.

Dengan meraih predikat sebagai Wisudawati Terbaik, Kenwin berharap dapat membuat karirnya meningkat, dan meskipun ia mengaku bahwa pekerjaannya saat ini melenceng dengan jurusannya, namun hal tersebut tidak membuatnya patah semangat, justru membuat Kenwin menjadi lebih giat belajar lagi.

“Untuk semua BINUSIAN, memilih jurusan yang sesuai dengan passion merupakan hal yang sangat tepat. Buatlah sebuah planning dan target kepada diri kita, dan tantang diri kita untuk lulus tepat waktu. Orang lain saja bisa, kenapa kita tidak?” ucapnya. (MEL)

BINUS National Accounting Tournament (BNAT) 8, Munculkan Bibit Akuntan Terbaik Indonesia

$
0
0

Dalam rangka menunjukkan potensi akuntan Indonesia untuk siap bersaing di tingkat regional, bahkan global, Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMA) BINUS UNIVERSITY menyelenggarakan BINUS National Accounting Tournament (BNAT) VIII dengan tema “Show the Potential of Indonesian Accountant to Compete in ASEAN”. BNAT merupakan sebuah kompetisi yang diwujudkan dalam bentuk lomba Akuntansi yang terdiri dari beberapa babak serta dilengkapi dengan seminar, talkshow dan company visit. Ajang kompetisi Akuntansi berskala nasional ini diikuti oleh mahasiswa Akuntansi dari berbagai Universitas dan Perguruan Tinggi seluruh Indonesia.

Kegiatan BNAT VIII ini dilaksanakan pada tanggal 3 – 5 Desember 2015 dengan total 16 Universitas yang ikut bergabung sebagai peserta, dan dibagi ke dalam 26 tim. Dimana para peserta tersebut berasal dari Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Universitas Padjajaran, Universitas Pelita Harapan, dan lainnya.

Acara ini diselenggarakan agar terciptanya jaringan antar semua mahasiswa akuntansi yang memungkinkan terjadinya pertukaran informasi secara positif dan dapat berbagi pengalaman serta wawasan untuk membina hubungan yang baik dengan seluruh Universitas di Indonesia,” ujar Ahmad Rafiuddin selaku Ketua Panitian BNAT8.

“Saya berharap agar kita bisa memunculkan potensi-potensi akuntan Indonesia untuk dapat bersaing pada saat Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Karena nanti kita pasti akan bersaing dengan Negara-negara  Asean seperti Singapura, Malaysia, Thailand, dan Negara Asean lainnya.,” tambah Ahmad. (MEL)

_MG_2597 _MG_2592 _MG_2584 _MG_2576

PORSINARA MMXV

$
0
0

PORSINARA adalah Pekan Olahraga dan Seni BINA NUSANTARA UNIVERSITY (BINUS), yang dikhususkan untuk mahasiswa aktif BINUS yang diadakan sekali dalam setahun. PORSINARA diadakan untuk memfasilitasi minat dan bakat mahasiswa BINUS dibidang olahraga dan seni. Melalui event ini diharapkan akan muncul BINUSIAN yang punya potensi untuk berprestasi dibidang olahraga dan seni.

PORSINARA tahun ini akan diadakan pada tanggal 5 Desember-19 Desember 2015. Pembukaan akan diadakan pada hari Senin, 7 Desember 2015, di hall kampus Syahdan. Adapun tema PORSINARA tahun ini adalah “SPIRIT”.

Berikut daftar perlombaan dan pertandingan yang akan diadakan:

  1. Olahraga Permainan :
    Futsal –> Lapangan Kampus Kijang
    Basket –> Hall Syahdan
    Volley –> Hall Syahdan
    Badminton –> Hall Syahdan
    Tenis Lapangan –> Lapangan Tenis Indoor PGN Gang Macan
    Tenis Meja –> Hall Syahdan
  2. Olahraga Perlombaan :
    Renang –> Tangkas Sports Centre, Tanjung Duren
    Vertical Run –> Kampus Anggrek
  3. Olahraga Seni Beladiri :
    Wushu –> Foodcourt, Kampus Anggrek
    Silat –> Foodcourt, Kampus Anggrek
    Taekwondo –> Foodcourt, Kampus Anggrek
  4. Seni dan Music :
    Binussian Idol –> Final, Auditorium Kampus Anggrek
    Cosplay –> Plasa Syahdan
    Instagram Photo
    Rally Photo –> All Venue
    Ilustrasi Logo –> Plasa Syahdan

Untuk keterangan lebih lanjut, dapat menghubungi:

  1. Rahmat Ilahi à 0857 7219 7249 à ext : 2161
  2. Candy Reggi à 0838 7219 1227 à ext : 2130

Rayakan Hari Natal, PARAMABIRA Gelar Konser Berjudul “It’s Christmas Time”

$
0
0

Dalam rangka perayaan natal pada tahun 2015 sekaligus rasa syukur atas berdirinya 25 tahun Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) PARAMABIRA, Christmas Concert: It’s Christmas Time diselenggarakan, pada hari Minggu (6/12) kemarin. Bertempat di Usmar Ismail Hall, sederet nama penyanyi berhasil memberikan penampilan terbaiknya dengan membawakan lagu-lagu bertemakan Natal di depan para penonton yang memadati ruangan kala itu. Christmas Concert ini merupakan konser natal pertama yang diadakan oleh PARAMABIRA.

Konser ini sendiri bertujuan untuk memperkenalkan seni tarik suara khususnya di bidang paduan suara kepada masyarakat Indonesia terutama di Jakarta, meningkatkan kepedulian dan dukungan masyarakat Indonesia terhadap perkembangan paduan suara di Indonesia, serta meningkatkan musikalitas anggota PARAMABIRA.

Setidaknya 430 penonton hadir pada malam itu. Mayoritas dari mereka adalah mahasiswa BINUS, serta masyarakat pecinta seni dan musik klasik. Para penonton pun dihibur oleh 48 deretan penyanyi, termasuk pianist dari PARAMABIRA, Prajna Indrawati. Selain itu, tampil juga Ananda Phan Iman selaku PIC Christmas Concert, Hegra Soetrisno selaku Arranger lagu O little Jazzy Town of Bethlehem, dan Cherly Susanti selaku Arranger lagu.

PARAMABIRA merupakan paduan suara mahasiswa BINA NUSANTARA yang telah meraih berbagai prestasi baik nasional maupun internasional bahkan pernah tampil di Program Talkshow Kick Andy episode “Paduan suara yang mendunia” pada tanggal 30 November 2012 lalu. PARAMABIRA yang dibimbing oleh Rainier Revireino sebagai music director sekaligus conductor. Beliau merupakan salah satu bariton terbaik se-Asia Tenggara serta tenaga pengajar di berbagai instansi seperti British International School, Jakarta Conservatory of Music dan sebagainya. (MEL)

Capture
Photo by: @ParamabiraChoir

BINUS Kembangkan Ide Kreatif Mahasiswa Melalui Binus Festival 2015

$
0
0

Dalam rangka mendukung posisi BINUS UNIVERSITY, yaitu mempersiapkan 2 dari 3 lulusan BINUS dapat bekerja di perusahaan global, multinasional atau menjadi entrepreneur, BINUS Entrepreneurship Center (BEC) mengadakan “Binus Festival of Innovation and Enterprise Week” yang akan diselenggarakan pada tanggal  7, 8, dan 10 Desember 2015 di kampus Anggrek, BINUS UNIVERSITY.

Kegiatan yang rutin dilakukan pada minggu ke-9 perkuliahan setiap semester oleh BEC ini senantiasa menginspirasi mahasiswa untuk bisa mengembangkan ide kreatif mereka menjadi sebuah ide bisnis yang inovatif serta menumbuhkan keberanian untuk melangkah menjadi seorang entrepreneur.

BEC itu sendiri merupakan Unit di BINUS UNIVERSITY yang dirancang untuk mengembangkan program entrepreneurship. Dengan bertemakan “MEApreneur”, mahasiswa senantiasa mengikuti beberapa macam kegiatan di dalamnya.

Pertama, misalnya kegiatan pameran. Di dalam kegiatan ini mahasiswa diminta untuk menampilkan dan mempresentasikan prototype produk dari ide bisnis yang telah mereka buat. Kedua, business plan competition. Kompetisi ini diikuti oleh kelompok dengan ide terbaik di kelasnya, dan tidak hanya itu saja namun kompetisi ini juga diikuti oleh mahasiswa dari universitas lain. Lalu ada juga seminar, dimana dalam seminar ini, mahasiswa berkesempatan untuk mendapatkan ilmu pengetahuan yang sangat berguna dari pembicara-pembicara yang handal, profesional dan sangat berpengalaman. (MEL)

FullSizeRender (4) FullSizeRender (5) FullSizeRender (7) FullSizeRender IMG_1548

Jadwal Pendaftaran

$
0
0

STUDENT ENROLLMENT BINUS UNIVERSITY
ACADEMIC YEAR 2016 / 2017
JAKARTA

BATCH 2
Registration until Until December 12, 2015
Entrance Test December 13, 2015

For further information, please contact:

Customer Service
Admission Room, 1st Floor
Anggrek Campus ? BINUS UNIVERSITY
Jl. Kebon Jeruk Raya No. 27, Kebon Jeruk
Jakarta Barat 11530, Indonesia
Direct Line: (62 ? 21) 53 69 69 69, 53 69 69 99
Fax.: (62-21) 535 0655
E-mail: pmb@binus.edu
BINUS UNIVERSITY @ Alam Sutera
Jl. Alam Sutera Boulevard No.1
Alam Sutera – Serpong
Tangerang 15325, Indonesia
Phone: (62 ? 21) 53 69 69 19

Apply Online Now :


Galeri Wisuda 53

$
0
0

Berikut merupakan album galeri wisuda 53 BINUS UNIVERSITY yang diselenggarakan pada Selasa (01/12) di Plenary Hall – Jakarta Convention Center, Senayan

 

_MG_2536 _MG_2537 _MG_2411 _MG_2415 _MG_2419 _MG_2427 _MG_2432 _MG_2435 _MG_2439 _MG_2443 _MG_2453 _MG_2455 _MG_2457 _MG_2464 _MG_2465 _MG_2466 _MG_2467 _MG_2471 _MG_2475 _MG_2486 _MG_2488 _MG_2489 _MG_2492 _MG_2493 _MG_2500 _MG_2514 _MG_2527 _MG_2528 _MG_2532 _MG_2534

MM Executive

Duta Besar Inggris Kunjungi BINUS untuk Dalami Rencana Kerja Sama

$
0
0

Untuk memperdalam kerja sama di bidang pendidikan antara sektor pendidikan Inggris dan beberapa sektor terkait dengan sektor pendidikan Indonesia, Duta Besar Inggris untuk Indonesia, Asia Tenggara, dan Timor Leste Moazzam Malik mengunjungi BINUS UNIVERSITY Kampus Anggrek pada Senin (14/12). Kunjungan Moazzam kali ini merupakan kunjungan keduanya setelah sebelumnya Ia pernah berkunjung pada Oktober 2015 lalu.

“Saya melihat sudah ada beberapa universitas di Indonesia yang sudah menjalin kerja sama dengan universitas di luar negeri. Namun kerja sama itu tidak mendalam. Jika bisa menjalin kerja sama yang mendalam, kedua belah pihak bisa saling membantu untuk mewujudkan perguruan tinggi yang berkualitas,” papar Moazzam Malik pada awal pertemuan dengan para jajaran pemimpin BINUS UNIVERSITY; seperti George Wijaya, Managing Director BINA NUSANTARA Group; Boto Simatupang, Vice Rector Global Employability & Entrepreneurship; Karen Imam, Director of BINUS GLOBAL; Andreas Chang, Vice Rector Students Affair and Community Development; Iman Herwidiana, Vice Rector Academic Development; Prof. Bahtiar Saleh, Vice Rector Research & Technology Transfer; Inggrid Suryanti, Head of Food Technology Department; dan Minaldi Loeis, Dean of Faculty of Creative Media and Technologies BINUS INTERNATIONAL (BI).

Pada pertemuan penjajakan dan pendalaman kerja sama ini, BINUS UNIVERSITY mempresentasikan program-program dan kegiatan yang sudah bekerja sama dengan universitas dari Inggris, seperti kerja sama eksklusif dengan NORTHUMBRIA University [BINUS-NORTHUMBRIA School of Design (BNSD)], proposal penelitian terkait Newton Fund dari Program Teknologi Pangan dan Teknik Sipil BINUS UNIVERSITY.

Moazzam berharap bahwa kerja sama pendidikan antara Inggris dan Indonesia tidak hanya terjalin pada tingkat permukaan saja, namun bisa mendalam dan komprehensif. Untuk itu, setelah pertemuan ini akan diadakan pembicaraan lebih lanjut untuk melakukan pendalaman hingga terjalin kerja sama yang komprehensif.

Sebagai informasi, selain pertemuan penjajakan dan pendalaman kerja sama ini, Moazzam juga memberikan kuliah umum di depan mahasiswa BINUS UNIVERSITY Kampus Anggrek.

BINUS UNIVERSITY Hadirkan “Uber Goes to Campus” Melalui Personal Development Festival 2015

$
0
0

Dalam rangka untuk mengembangkan soft skill mahasiswa dan meningkatkan kreativitas, BINUS UNIVERSITY melalui salah satu center yaitu Student Advisory & Development Center (SADC) kembali mengadakan Personal Development Festival (PDFest) yang ke-3 kalinya, mulai dari tanggal 7 – 12 Desember 2015 di Alam Sutera Campus, BINUS UNIVERSITY.

Untuk tahun ini, PDFest memiliki tema kreativitas. Hal ini disadari karena setiap individu pastinya memiliki sisi kreativitas tersendiri, dan melalui acara ini SADC memberikan sarana kepada mahasiswa untuk dapat menggali dan mengembangkan kreativitas mereka tersebut.

Acara PDFest ini diisi oleh berbagai rangkaian kegiatan, seperti workshop, seminar, dan kegiatan lainnya yang antusiasnya sangat baik sekali. Salah satunya, BINUS sempat menghadirkan sebuah  perusahaan teknologi yang saat ini tengah berkembang dengan sangat baik dan namanya sudah cukup dikenal oleh banyak kalangan yaitu Uber. Sebanyak 250 mahasiswa hadir pada workshop ini.

Melalui “Uber Goes to Campus: How Uber Revolutionize the Ridesharing Technology”, Gia Adhika selaku Marketing Manager Uber bertujuan untuk lebih memperkenalkan perusahaannya kepada pengguna baru dan memberikan informasi terkini tentang keberadaan Uber di Indonesia ke mahasiswa. “Kami memilih BINUS karena memang BINUS merupakan salah satu kampus yang ternama di Indonesia, dan mahasiswanya memiliki potensi untuk menjadi pengguna Uber,” jelas Gia, Kamis (10/12).

Di kesempatan yang sama, Joshua Arman selaku Operation and Logistic Manager dari Uber mengatakan bahwa saat ini mereka sedang mencari kandidat yang berminat untuk mengambil internship sebagai seorang brand ambassador, yang berlokasi di Jakarta, Bandung, dan Bali. Mahasiswa senantiasa akan ikut turut serta bergabung dalam membantu Uber dalam menjalankan project yang ada.

“Kami ingin mahasiswa dapat lebih mengenal Uber lagi, menjadi pengguna Uber, dan bisa memberikan dampak positif bagi lingkungan. Tidak hanya itu, mereka bisa mendapatkan ilmu baru dan berkesempatan untuk menjadi brand ambassador dari Uber,” ucap Gia. (MEL)

_MG_2816 _MG_2815 _MG_2810 _MG_2808

BINUS UNIVERSITY Adakan Personal Development Festival 2015 Bertajuk “creARTivity”

$
0
0

Sesuai dengan value SPIRIT (Strive for excellence, Perseverance, Integrity, Respect, Innovation, Team work) yang dijalankan, BINUS UNIVERSITY sangat menyadari arti penting pembentukan sumber daya manusia yang berkualitas.

Oleh karena itu, salah satu unit yang ada di dalam BINUS UNIVERSITY, SADC (Student Advisory & Development Center), secara aktif berusaha untuk memberikan program-program pendampingan bagi para mahasiswanya. Seperti kegiatan yang baru-baru ini diselenggarakan, “Personal Development Festival (PDFest) 2015”.

Mengusung tema “creARTivity”, PDFest kali ini diadakan mulai tanggal 7 – 10 Desember 2015 di Kampus Alam Sutra, BINUS UNIVERSITY. Kegiatan ini pun bertujuan sebagai wadah bagi para mahasiswa untuk mengembangkan kreativitas diri sebagai bagian dari potensi yang perlu dikembangkan, mengetahui strategi praktis untuk dapat mengembangkan kreativitas diri, serta mendorong mahasiswa untuk berani mewujudkan kemampuan kreativitas diri dalam wujud karya nyata.

Mahasiswa akan dibekali dengan lima bentuk kegiatan yaitu seminar, talk show, workshop, competition, dan pameran. “Dengan adanya PDFest ini, mahasiwa diharapkan dapat semakin berani untuk menunjukkan sisi kreativitas di dalam dirinya. Karena sisi kreativitas yang ada di dalam diri mahasiswa dapat membuat mereka menjadi pribadi yang unik dan memiliki daya jual tersendiri yang membuat mereka berbeda dengan yang lain,” jelas Margaretta Puspa Wijayanti selaku Ketua Pelaksana dari PDFest, pada Kamis (10/12). (MEL)

Aldo dari Foodtech sebagai juara B-One Competition Janice Keziah Devina dari Marcom sebagai Juara OOTD Binus Eduardo Renardi dari Akuntansi sebagai Juara Terbaik Behind The lens Nicolas Arta dari DKV sebagai Pemenang Favorite Behind The Lens Competition Juara V-Project Competition Situasi pada saat B-One berlangsung @Lobby ASM Yel-Yel B-One Competition oleh Himsisfo Yel-Yel B-One Competition oleh Himfoodtech

Kompas Adakan Kelas Kompas Sharing & Learning bagi Calon Entrepreneur Muda

$
0
0

Banyak perusahaan di Indonesia yang mulai memperketat penerimaan sumber daya manusianya. Hal tersebut terpengaruh dari tuntutan efektivitas dari kondisi dunia industri saat ini yang semakin kompetitif. Untuk menyiasati kondisi tersebut, wirausaha dianggap mampu menjadi jawaban terbaik. Untuk memenuhi kebutuhan pengetahuan seputar dunia kewirausahaan, BINUS BUSINESS SCHOOL bekerja sama dengan Harian Kompas, menyelenggarakan kelas Kompas Sharing & Learning yang disediakan khusus bagi profesional dan eksekutif muda yang ingin berbisnis terutama sebagai seorang entrepreneur, pada Sabtu (12/12).

“Kelas kompas diadakan khususnya untuk siapa saja yang ingin mencari peluang dan berani ambil keputusan untuk menjadi entrepreneur, untuk menjadi wirausahawan,” ujar Elly H. Handojo selaku Business Vice Director & Advertising General Manager, Harian Kompas. Elly juga mengatakan bahwa kelas ini bertujuan untuk mengajak para peserta untuk belajar dari mereka yang sudah berpengalaman, dan mereka yang sudah mempunyai jam terbang tinggi, melalui learning, sharing dan juga workshop.

Kelas Kompas dibagi menjadi 3 sesi. Pada sesi pertama, Jodi Janitra sebagai Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Jawa Barat berbagi pengalamannya sebagai seorang entrepreneur yang berawal dari membuka usaha makanan khususnya kue kering/cookies bernama J&C Cookies. Jodi juga membuka sebuah kafe anak muda di kawasan Bandung, Jawa Barat bernama Bober (Bojong Koneng Bersatu). Baginya, apapun bisnis yang kita buka, sangat penting sekali untuk disesuaikan dengan minat dan juga passion kita.

Pada sesi kedua, Bayu Syerli sebagai Head of Digital Marketing, Bukalapak.com menyampaikan presentasinya tentang ide bagaimana membuka bisnis online. Sebelumnya kita harus memahami apa yang ingin kita jual (fisik, digital, jasa, atau konten), dan bagaimana cara menjualnya, apakah menggunakan website sendiri, atau melalui media sosial.

Bayu juga mengatakan bahwa banyak peluang bisnis yang saat ini terjadi di media sosial. Terutama pada media sosial Facebook, terdapat sebanyak 79 juta pengguna aktif, dan menyusul dengan Instagram, terdapat sebanyak 19 juta pengguna aktif.

Di kesempatan yang berbeda, sebagian peserta mendapatkan kelas foto produk di Instagram oleh @CaptainRuby yang dikenal sebagai profesional food photographer. Di sini ia mengajarkan bagaimana cara menghasilkan foto yang menarik di Instagram. Ia pun sudah menyiapkan beberapa alat yang digunakan, seperti kamera dan juga makanan yang siap untuk difoto. Peserta secara langsung dapat ikut terlibat.

“Terima kasih untuk peserta yang telah hadir. Selamat belajar dan selamat menimba ilmu, semoga acara hari ini dapat memberi makna dan juga menjadi langkah yang berarti untuk selanjutnya menjadi entrepreneur sejati,” ucap Elly. (MEL)

IMG_1597 IMG_1577 IMG_1576 IMG_1574 IMG_1594 IMG_1595

STREAMFEST 2015


Jadwal Pendaftaran Bulan Desember 2015

$
0
0

STUDENT ENROLLMENT BINUS UNIVERSITY
ACADEMIC YEAR 2016 / 2017
JAKARTA

BATCH 2
Registration until Until December 18, 2015
Entrance Test December 20, 2015

For further information, please contact:

Customer Service
Admission Room, 1st Floor
Anggrek Campus ? BINUS UNIVERSITY
Jl. Kebon Jeruk Raya No. 27, Kebon Jeruk
Jakarta Barat 11530, Indonesia
Direct Line: (62 ? 21) 53 69 69 69, 53 69 69 99
Fax.: (62-21) 535 0655
E-mail: pmb@binus.edu
BINUS UNIVERSITY @ Alam Sutera
Jl. Alam Sutera Boulevard No.1
Alam Sutera – Serpong
Tangerang 15325, Indonesia
Phone: (62 ? 21) 53 69 69 19

Apply Online Now :

Studium Generale Twitter Chapter : Digital Marketing Innovation

$
0
0

Perkembangan dunia bisnis yang semakin gencar dan hebat, perlahan mulai beralih dari metode bisnis konvensional ke dunia digital atau online. Di era globalisasi seperti saat ini, generasi muda harus bisa lebih kreatif dan berinovasi untuk menghadapi segala persaingan yang ada. BINUS UNIVERSITY sebagai salah satu instusi pendidikan berkomitmen untuk terus selalu memperbaiki diri dan selalu berinovasi dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan. Tidak hanya membekali mahasiswanya dengan pengetahuan hard skill, BINUS UNIVERSITY juga selalu memberikan seminar untuk membekali pengetahuan soft skill para mahasiswanya.

Mengambil tema “Digital Marketing Innovation” Studium Generale Twitter Chapter, yang dibawakan langsung oleh Dwi Adriansah selaku Head of Business Development, Twitter South East Asia) mahasiswa BINUS diajak untuk melihat perkembangan dunia marketing konvensional yang sudah mulai beralih ke dunia digital marketing.

Dalam seminar ini, Dwi Adriansah membagi ilmunya kepada mahasiswa bagaimana cara perusahaan terus bertahan di era globalisasi yang perubahannya semakin cepat dan dinamis. Dwi Adriansah sendiri mengakui bahwa Twitter harus terus berinovasi dan mencari peluang baru agar dapat bertahan di era digital ini, khususnya dengan maraknya sosial media baru yang bermunculan.

“Inovasi merupakan langkah yang sangat tepat agar sebuah perusahaan yang bergerak di dunia digital dapat bertahan. Inovasi itu sendiri harus sesuai dengan kebutuhan pasar, dan kita sebagai sebuah perusahaan digital harus bisa mengetahui role kita di mata konsumen”, Ungkap Dwi.

Bagi Dwi, perkembangan di era digital yang sangat pesat ini merupakan peluang yang sangat bagus, khususnya untuk mahasiswa BINUS UNIVERSITY, untuk dapat bersaing di dunia karir nanti.

“Bagi saya dengan adanya perkembangan era digital yang semakin pesat merupakan peluang yang sangat bagus bagi mahasiswa BINUS UNIVERSITY. karena saya lihat peserta yang hadir dari berbagai macam jurusan yang mempunyai dasar ilmu bermacam-macam. Saya harap ilmu yang saya berikan dapat membuka wawasan para mahasiswa, dan dapat diimplementasikan di dunia kerja nantinya.” Ungkap dwi. (PM)

_MG_2990 _MG_3023 _MG_3001 _MG_2980

 

Kembali Raih “Best Of The Best Indonesia School Brand Award”, Program Studi Marcomm dan DKV Tutup Tahun 2015 dengan Sempurna

$
0
0

BINUS UNIVERSITY kembali mendapatkan kehormatan untuk meraih gelar “Best Of The Best Indonesian School  of Communication and Visual Communication Design” selama dua tahun berturut-turut. Acara yang diadakan oleh Kelompok Usaha Media SWA melalui Majalah MIX ini mengundang kembali BINUS UNIVERSITY untuk menerima penghargaan.

Pemberian penghargaan yang dilakukan pada tanggal 16 Desember 2015 dihadiri oleh institusi pendidikan swasta dan negeri ternama dengan akreditasi A dan B yang ada di seluruh Indonesia. Kegiatan ini tak hanya semata-mata memberikan apresiasi kepada institusi pendidikan, tetapi bertujuan untuk melihat efektivitas pembangunan edukasi dari tahun ke tahun yang ada di Indonesia.

Menurut Kemal Effendi Gani, Chairman and Group Chief Editor SWA, acara ini diadakan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia, bersamaan dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat akan pendidikan. Dengan adanya survei langsung dilapangan, data yang diperoleh akan sangat bermanfaat untuk konsumen baik dari kalangan pelajar,maupun para pelaku industri sehingga data yang didapat bukan sekedar opini publik, tetapi merupakan fakta yang sudah terbukti.

“Dengan adanya kegiatan tahunan ini, saya berharap pendidikan di Indonesia meningkat dari tahun ke tahun. Kita juga harus menyiapkan strategi untuk masyarakat ekonomi ASEAN yang akan masuk tahun depan, dan jika kita kuat, universitas di Indonesia berkesempatan untuk menarik mahasiswa ASEAN untuk berkuliah disini”, Ungkap Kemal.

Survei dilakukan kepada beberapa responden yang terdiri dari siswa, orang tua, dan para pelaku industri di beberapa daerah di Indonesia untuk tiga jurusan yaitu management, bisnis dan ekonomi, serta desain komunikasi visual akreditasi A dan B. Adapun variabel pengukuran yang digunakan adalah reputasi universitas, kesetaraan dengan universitas lain, lokasi, fasilitas yang ada di universitas, prestasi mahasiswa, rekomendasi, citra, serta kualitas pendidikan.

Penerimaan penghargaan untuk Best of the Best Indonesian School of Communication 2015 diwakili oleh Dr. Dra. Ulani Yunus, MM selaku Ketua Jurusan Marketing Communication, BINUS UNIVERSITY dan Best of the Best Indonesian School of Visual Communication Design diwakili oleh Budi Sriherlambang, selaku SCC Creative Advertising School of Design, BINUS UNIVERSITY.

Ibu Ulani Yunus mengungkapkan perasaannya karena berhasil mendapat penghargaan “Penghargaan ini merupakan sebuah kebanggan sekaligus remind untuk kita dan jurusan, karena kita sudah diberikan kepercayaan oleh masyarakat maupun pelaku indstri sebagai kampus yang mempunyai nilai bagus di mata mereka”,

“Keberhasilan bukanlah sebuah hal yang harus selalu dinikmati, tetapi keberhasilan harus menjadi sebuah peringatan agar kita tidak lalai, tidak cepat puas, dan selalu meningkatkan kualitas dari tahun ke tahun”, Tutup Ibu Ulani Yunus (PM)

_MG_3096 _MG_3098 _MG_3103 _MG_3113 _MG_3116 _MG_3123

 

Memahami Budaya Italia Melalui seminar Internasional di “BINUS FESTIVAL 2015”

$
0
0

Dalam mencapai visi BINUS untuk menjadi “A World-class University”, mahasiswa BINUS terus dibekali dengan pengalaman internasional baik melalui seminar, maupun kegiatan lainnya. Menjadi salah satu rangkaian dari kegiatan BINUS FESTIVAL 2015, kali ini mahasiswa memiliki kesempatan untuk memahami budaya Italia melalui seminar “Italy at a Glance: Culture, Language, and Art” oleh Michela Magri selaku Director of Italian Cultural Center.

“Saya percaya bahwa seminar ini akan sangat berguna sekali bagi karir mahasiswa kedepannya. Mereka dapat lebih memahami budaya Italia dan dapat memiliki kesempatan untuk bekerja di perusahaan global terutama di Italia,” ucap Michela (8/12).

Dikesempatan yang sama, Marco Calvi selaku Director of Uni-Italia di Jakarta juga turut menyampaikan presentasinya berjudul “An Insight of Italy: Education System and Scholarship Information”. Di sini Marco banyak membahas seputar kesempatan belajar yang diberikan oleh pemerintah Italia bagi mahasiswa asing yang berminat. Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh mahasiswa yang ingin mendaftar, yaitu: mereka yang sudah bisa berbahasa Italia akan dapat lebih mudah, harus sudah diterima di universitas Italia dengan jurusan apa saja, mahasiswa yang mendaftar senantiasa diberikan asuransi kesehatan dan uang jajan setiap bulan, dan penting adanya penerjemahan dokumen dan juga ijazah. (MEL)

IMG_1518 IMG_1493 IMG_1522

 

 

KEMENAKER RI Lakukan Site Visit ke BINUS Terkait Implementasi Malcolm Baldrige Excellence Framework

$
0
0

BINUS UNIVERSITY dalam mencapai visinya untuk menjadi “A World-class University” terus berupaya untuk melakukan yang terbaik, salah satunya dengan menerapkan Malcolm Baldrige Excellence Framework, yang merupakan sebuah standar untuk melihat bagaimana business excellence di bidang industri. Dalam penerapan Kriteria Malcolm Baldrige, BINUS memulainya dari dasar, yaitu mencoba memahami dulu maksud dari kriteria yang diterapkan dan lalu memetakan dengan keadaan yang ada serta mengupayakan perbaikan satu demi satu.

BINUS bekerja sama dengan Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia (KEMENAKER RI) dan Asian Productivity Organization (APO) Jepang, selenggarakan “e-Learning Course on Business Excellence for Service Industry” di Alam Sutera Campus, BINUS UNIVERSITY, Rabu (16/12).

“BINUS berpartisipasi dalam acara ini salah satunya untuk berbagi pengalaman atas implementasi Baldrige di sektor pendidikan,” ucap Rudi selaku Quality Improvement Section Head, Quality Management Center (QMC).

Dikesempatan yang sama, Adrian Saputra selaku Collaboration Coordinator Kerjasama Dalam Negeri BINUS UNIVERSITY, mengatakan bahwa tentunya ada beberapa hal dari Malcolm Baldrige yang perlu di benahi lagi. Dengan adanya kegiatan ini, dan melihat hasil presentasi dari pihak Kemenaker, tentu dapat dijadikan sebagai refleksi.

Peserta e-learning berasal dari berbagai kalangan baik dari para profesional, maupun pegawai di instansi-instansi pemerintah seperti Badan SAR Nasional (BASARNAS) dan Universitas Trilogi.  Terdapat kurang lebih 22 peserta yang hadir di dalam kegiatan ini.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan berbagi pengalaman implementasi Baldrige di berbagai sektor ini, khususnya di sektor pendidikan dapat meningkatkan daya saing sebuah institusi Perguruan Tinggi di Indonesia baik secara global maupun internasional,” jelas Rudi. (MEL)

DSC_0106 DSC_0105 DSC_0103 DSC_0087 DSC_0056 DSC_0052
Viewing all 1704 articles
Browse latest View live


<script src="https://jsc.adskeeper.com/r/s/rssing.com.1596347.js" async> </script>